PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STAD UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATERI LUAS PERMUKAAN DAN VOLUME LIMAS DI KELAS VIII SMP NEGERI 5 PALU

Authors

  • Wisnu Aam Abimanyu
  • Bakri Universitas Tadulako
  • Ibnu Hadjar Universitas Tadulako

DOI:

https://doi.org/10.22487/aksioma.v4i2.77

Abstract

Abstrak:Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan penerapan model pembelajaran kooperatif tipe STAD yang dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada materi luas permukaan dan volume limas di Kelas VIII SMP Negeri 5 Palu. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas. Rancangan penelitian yang dilakukan mengacu pada desain penelitian Kemmis dan Mc. Taggart yang terdiri dari empat komponen, yaitu (1) perencanaan, (2) pelaksanaan tindakan, (3) observasi dan (4) refleksi. Penelitian ini dilakukan dalam dua siklus. Data yang dikumpulkan pada penenlitian ini adalah lembar observasi, wawancara, catatan lapangan, dan data hasil belajar siswa. Dari penelitian ini diperoleh bahwa persentase ketuntasan belajar klasikal mengalami peningkatan dari sebesar 72,2% pada siklus I menjadi sebesar 94,1% pada siklus II. Nilai rata-rata kelas siswa juga mengalami peningkatan dari sebesar 73,9 pada siklus I menjadi sebesar 83,5 pada siklus II. Berdasarkan hasil tersebut, dapat disimpulkan bahwa penerapan model pembelajaran kooperatif tipe STAD dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada materi luas permukaan dan volume limas di Kelas VIII SMP Negeri 5 Palu dengan mengikuti fase-fase sebagai berikut: (1) fase penyajian kelas, (2) fase belajar kelompok, (3) fase team study monitoring, (4) fase evaluasi, (5) fase memberikan penghargaan.

Kata kunci: Stad, hasil belajar, luas permukaan dan volume limas

Downloads

Published

2015-09-24

How to Cite

Wisnu Aam Abimanyu, Mallo, B. ., & Hadjar, I. (2015). PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STAD UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATERI LUAS PERMUKAAN DAN VOLUME LIMAS DI KELAS VIII SMP NEGERI 5 PALU. Aksioma, 4(2), 153–163. https://doi.org/10.22487/aksioma.v4i2.77

Issue

Section

Articles

Most read articles by the same author(s)