Peran Guru IPS Dalam Mengatasi Kejenuhan Belajar Siswa Kelas VII SMP Negeri 1 Sirenja Kabupaten Donggala

Authors

  • Abdul Hamid Program Studi Pendidikan Geografi, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Tadulako
  • Wahyuni Program Studi Pendidikan Geografi, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Tadulako

Keywords:

Guru ips, kejenuhan belajar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan bagaimana peran guru IPS dalam mengatasi kejenuhan belajar pada siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Sirenja Kabupaten Donggala. Metode yang digunakan peneliti adalah deskriptif kualitatif. Subjek dalam penelitian ini adalah guru IPS Objek dalam penelitian ini adalah siswa kelas VIII dalam kegiatan-kegiatan pembelajaran yang merupakan bentuk keberhasilan guru memerankan perannya sebagai guru yang professional. Instrumen dalam penelitian ini adalah dengan menggunakan alat bantu pedoman wawancara dan pedoman observasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa masih ada siswa pada kelas VIII yang sering mengalami kejenuhan dalam belajar. Adapun faktor yang mempengaruhi anak tersebut memiliki kejenuhan belajar adalah; 1) faktor internal, yaitu mudahnya anak mengalami mental individu yang ada dalam diri anak sendiri terdapat masalah yang sangat mendasar yang dapat mengganggu proses belajar siswa. 2) faktor eksternal (guru dan siswa), guru juga sangat berpengaruh terjadinya kejenuhan dalam belajar siswa, tentu guru harus diakui penyebab terjadinya kejenuhan belajar siswa seperti; metode tidak variatif, kurang pengelolaan kelas dan belajar diluar kelas.

Downloads

Published

2020-06-16

How to Cite

Abdul Hamid, & Wahyuni. (2020). Peran Guru IPS Dalam Mengatasi Kejenuhan Belajar Siswa Kelas VII SMP Negeri 1 Sirenja Kabupaten Donggala . Jurpis: Jurnal Pendidikan Ilmu Sosial, 17(1), 16–32. Retrieved from https://jurnal.fkip.untad.ac.id/index.php/jurpis/article/view/497