Analisis Pembelajaran Daring Terhadap Minat Belajar Siswa Kelas X IPS Pada Mata Pelajaran Geografi Di SMA Negeri 2 Palu

Authors

  • Sheren Shintike Marengke Universitas Tadulako
  • Nurvita Nurvita Universitas Tadulako

Keywords:

Pembelajaran Daring, Minat Belajar Siswa, Geografi

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif yang bertujuan untuk mengetahui pelaksanaan pembelajaran daring, minat belajar siswa, serta faktor yang mendukung dan menghambat minat belajar siswa kelas X IPS selama pembelajaran daring pada Mata Pelajaran Geografi di SMA Negeri 2 Palu. Subyek dalam penelitian ini adalah 25 siswa kelas X IPS dan 2 guru mata pelajaran Geografi SMA Negeri 2 Palu. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa ada perbedaan pelaksanaan pembelajaran daring di kelas X IPS SMA Negeri 2 Palu. Secara keseluruhan aplikasi pembelajaran daring yang digunakan adalah Googleclassroom, Whatsapp dan Youtube. Selain itu, sebagian besar siswa hanya menganggap Googleclassroom sebagai media pengumpulan tugas yang digunakan selama diterapkannya pembelajaran daring. Adapun minat belajar siswa tidak berbanding lurus dengan hasil belajar siswa. Faktor pendukung minat belajar siswa adalah peran guru berupa pemberian motivasi, penghargaan dan melakukan pendekatan dengan siswa serta peran orang tua yang mengingatkan siswa untuk belajar dan mengerjakan tugas serta menyediakan wifi untuk mendukung proses pelaksanaan pembelajaran daring. Faktor penghambat minat belajar siswa adalah terbatasnya sarana pembelajaran, kurangnya penjelasan materi dari guru, akses jaringan yang kurang baik dan tidak tersedianya paket data, aplikasi pembelajaran yang kurang menarik, suasana rumah yang tidak kondusif dan teman siswa.

This qualitative study intends to assess the implementation of online learning, the student's learning interest, and the factors that promote and hinder learning interest of the X-IPS students during online learning in geography subjects at SMA Negeri 2 Palu. The research subjects were 25 students of X-IPS class and two Geography teachers in SMA Negeri 2 Palu. The research results indicated that there are differences in the implementation of online learning in X-IPS class of SMA Negeri 2 Palu. Google classroom, Whatsapp, and Youtube are the most commonly utilized online learning applications. Furthermore, most students regard Google Classroom as a medium for gathering assignments used throughout online learning implementation. Student learning outcomes are not directly proportionate to students' motivation in learning. The role of the teacher in providing inspiration, praise, and approaching students, as well as the role of parents in reminding students to study and finish assignments and providing wifi to assist the process of integrating online learning, are factors that support student interest in learning. Limited study facilities, a lack of content explanation from the teacher, inadequate network connectivity and the unavailability of data packages, unappealing learning programs, an uncomfortable home environment, and student acquaintances are all factors that restrict student motivation in learning.

References

Anggito, A. & Johan, S. (2018). Metodologi Penelitian Kualitatif. Sukabumi: CV Jejak.

Ifakhar, S. (2016). Google Classroom: What Works and How?. Journal of Education and Social Sciences. (2): 12-18.

Isman. (2018). Pembelajaran Moda dalam Jaringan (Moda daring). The progressive and Fun Education Seminar. 586-588.

Jamil, S. H., & Aprilisanda, D. I. (2020). Pengaruh Pembelajaran Daring terhadap Minat Belajar Mahasiswa pada masa Pandemi Covid-19. Behavioral Accounting Journal. 3 (1): 37-46.

Marleni, L. (2016). Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Minat Belajar Siswa Kelas VIII SMP Negeri 1 Bangkinang. Journal Cendekia: Jurnal Pendidikan Matematika. 1 (1): 149-159.

Ricardo, R., & Meilani, R. I. (2017). Impak Minat dan Motivasi Belajar terhadap Hasil Belajar Siswa. Jurnal Pendidikan Manajemen Perkantoran. 2 (2): 79.

Slameto. (2013). Belajar dan Faktor-Faktor yang Mempengaruhinya. Jakarta: PT. Rineka Cipta.

Supardi. (2013). Sekolah Efektif, Konsep Dasar dan Praktiknya. Jakarta: Rajawali Pers.

Syarifudin, A. (2020). Implementasi Pembelajaran Daring untuk Meningkatkan Mutu Pendidikan Sebagai Dampak Diterapkannya Sosial Distancing. Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia. ISSN 2528-4371

Wijaya, E. Y., Sudjimat, D. A., & Nyoto, A. (2016). Transformasi Pendidikan Abad 21 Sebagai Tuntutan Pengembangan Sumber Daya Manusia di Era Global. Prosiding Seminar Naional Pendidikan Matematika, 1, 263-278.

Downloads

Published

2022-07-10

How to Cite

Marengke, S. S. ., & Nurvita, N. (2022). Analisis Pembelajaran Daring Terhadap Minat Belajar Siswa Kelas X IPS Pada Mata Pelajaran Geografi Di SMA Negeri 2 Palu. Jurnal Gawalise, 1(1), 21–30. Retrieved from https://jurnal.fkip.untad.ac.id/index.php/gt/article/view/2218